Kamis, 18 Februari 2010

GREBEG SYURO ....Jamas Pusaka


Gelar budaya kirab pusaka yang menupakan Annual Event masyarakat Wonogiri dalam menyambut bulan Muharram atau lebih di kenal dengan bulan syura dalam penanggalan Jawa merupakan sebuah kegiatan budaya yang masih tetap di pertahankan. Bulan Syura dianggap sebagai awal yang baik dalam melakukan ritual adat Jawa untuk mencuci Pusaka Keraton atau lebih di kenal dengan JAMAS PUSAKA
Sebagai perwujudan dalam haakekat Islam akan arti Hijrah menuju kebaikan,Jamas Pusakan juga dapat di artikan membersihkan diri dari segala dosa dan kesalahan atau kekurangan yang telah di lakukan sebelumnya untuk dibersihkan

Perjalanan kirab pusaka juga dapat di manfaatkan untuk mengenang perjalannan Rasululloh bersama pengikutnya saat berjalan dari mekkah menuju Mandinah

Kirap Pusakan yang di ikuti oleh beberapa peserta yang berpakain adat oleh beberapoa perwakilan dari seluruh wilayan Wonogiri dan diiringi kesenian tradisional tersebut berangkat dari Rumah dinas Bupati Wonogiri menuju Pantai sendang asri di Waduk gajah mumgkur Wonogiri,tempat dimana pusaka pusaka itu di Jamaskan.Pada kesempatan itu juga di gelar ruwatan massal yang di ikuti oleh masyarakat Wonogiri yang imgin melakukan ruwatan.

NAMPU BEACH....Pasir putih nan kilau


Pantai memang identik dengan ombak dan pasir putihnya,keindahan dan eksotisme pasir putih yang masih virgin akan terasa lebih punya daya tarik tersendiri,ketimbang pantai yang sudah menjelma menjadi tempat untuk ajang pembauran antar budaya,yang tentunya akan merubah pantai yang tadinya masih perawan menjadi pantai yang sudah tidak asri lagi,dikarenakan berbagai pemugaran ang tanpa menghiraukan culture yang seharusnya dipertahankan demi mengejar popularitas dari segi komersial.

Komitmen Bupati Wonogiri Bapak Begug poernomosidi memang pantas menjadi trigger untuk penggerak cinta budaya untuk semua pihak.Mengangkat pariwisata daerah bukan harus dengan jalan melakukan evolusi performa,namun justru kekuatan alam yang masih asri akan menjadikan satu daya tarik yang lebih.

Ada pantai di Wonogiri yang mampu menjanjikan tempat yang cocok untuk berpariwisata bersama keluarga atau bersama kerabat terdekat,Pantai NAMPU yang terkenal dengan pasir putihnya yang masih virgin adalah laksana sebuah firdaus kecil di wilayah selatan Wonogiri,melalui perjalanan darat selama 90 menit dari Wonogiri kota ke arah selatan,kita sampai di tempat yang kita cari yaitu NAMPU yang masih dapat memberikan eksotisme yang tersendiri,dibandingkan dengan pantai pasir putih yang sudah banyak dikenal oleh para wisatawan.

Berjarak sekitar 70 km dari kota Wonogiri kita akan dapat menikmati perjalanan darat yang amat menarik,lepas dari perbatasan kota,perjalanan kita akan melewati sebuah bukit dengan jalan yangpenuh liku disertai pemandangan alam bebatuan yang sungguh indah.Setelah sampai di puncak pass jalanan akan menurun dengan pemandangan di sisi kiri kanan adalah panorama laut yang terbentang luas.Keindahan pantai yang merupakan perwujudan pesona bahari PARANGGUPITO.

Berikutnya pemandangan yang tidak kalah indahnya,yakni pesona alam bebatuan yang artistik mewarnai perjalanan menuju lokasi pantai NAMPU,kita ambil arah jalan yang menunjukan arah Pantai Nampu sesuai dengan petunjuk jalan,sebab bila kita salah ambil jalan kita akan menuju pantaimisteri Sembukan yang menyajikan wisata mistik dan ritual.

begitu sampai di tempat tujuankita akan dapat rasakan angin laut yang terasa mulaii membelai tubuh kita seakan tahu kedatangan kita.Pasir putih terhampar luas di sepanjang pantai dengan tebing putih yang kokoh berdiri di perbatsan Pantai Nampu seakan berkesan putih bersih laksana firdaus kecil yang tersembunyi.

Pantai nampu juga berkesan Pantai yang bersahabat dengan para pengunjung yang datang, hal ini dapat di rasakan dengan ombaknya yang lembut dan bersahabat,satu pertanda ingin mengajak pengunjung berenang sembari bbermain pasir putih yang bersih dan masih asri.

Menikmati ombak dan berenang di pantai Nampu kita akan dapat terlupakan oleh sang waktu sehingga tanpa terasa SUNSET telah tiba,karena matahri terbenam pada pukul 16.15 wib,saat inilah pantai Nampu akan kita nikmati sepenuhnya.Panorama alam yang menakjubkan yang di persembahkan pleh yang maha Kuasa di sudut tepi pantai firdsaus kecil di Wonogiri

NAMPU BEACH....Pasir putih nan kilau

Sabtu, 13 Februari 2010

seorang sahabat


Bekal Sukses Itu Bernama "PD"


Ditulis oleh: Anne Ahira

Nieko,
Masalah krisis kepercayaan diri (krisis
PD) seringkali menjadi salah satu
masalah klasik yang dialami oleh
sebagian orang.

Meski kelihatannya sederhana, namun
jika dibiarkan berlama-lama, krisis PD
bisa jadi bumerang tersendiri. Salah
satunya, potensi yang ada dalam diri
kita akan terhambat.

Sekarang mari kita ulas sejauh mana
pengaruh kepercayaan diri bisa
mempengaruhi keberhasilan seseorang.

Saat menghadiri seminar atau sebuah
pertemuan misalnya, banyak di antara
kita yang lebih nyaman memilih tempat
duduk di belakang ketimbang di depan.

Alasannya kadang sederhana.. "takut
ditanya sama si pembicara". lol

Namun saat seminar sudah dimulai, yang
duduk paling belakang seringkali jadi
tidak begitu kelihatan atau terdengar
dengan baik apa yang dibicarakan oleh
si pembicara karena terhalang oleh
mereka yang duduk di depan!

Pernah merasa seperti itu? :-)

Atau saat kita masih berstatus pelajar,
apakah kita termasuk yang malu-malu
untuk angkat tangan dan memberikan
jawaban yang sebenarnya kita tahu atas
pertanyaan yang ditanyakan guru kita? :-)

Sekarang, mari kita cari tahu apa saja
yang menyebabkan orang suka minder atau
kurang PD! Berikut beberapa alasannya:


1. Sering berpikir yang 'tidak-tidak'
tentang diri mereka!


"Coba kalau aku tinggi, aku mau dong

jadi model terkenal seperti Kristian sugiyono
...Tapi sayang, aku nih pendek & item,
gigiku gondrong lagi!!"

** lol, kasihan amet... hehe

Nieko, jangan pernah memandang
sebelah mata terhadap diri kita. Semua yg
kita miliki adalah anugerah Tuhan yang pasti
ada manfaatnya.
Coba baca lagi artikel pertama yang
dulu pernah saya kirimkan dengan judul
"Hargai apa yang kita miliki". :-)



2. "Takut Salah" bisa membuat kita
tidak maju.

Jika kita selalu takut salah dalam
melakukan sesuatu, maka pastinya kita
tidak akan pernah bisa berhasil.

Janganlah Nieko takut salah! Karena
kesalahan sebenarnya adalah langkah
awal menuju keberhasilan.

Tokoh-tokoh besar dunia yang
penemuannya sekarang kita nikmati,
dulunya mereka banyak melakukan
kesalahan. Namun, mereka terus dan
terus mencoba untuk memperbaiki
kesalahannya hingga tercipta sebuah
penemuan yang besar, seperti lampu
pijar, pesawat terbang, Google :-)

Dan masih banyak lagi yang lain!
Oleh sebab itu, jangan pernah takut
salah!


3. Jika kita bergaul dengan pengecut,
otomatis kita juga akan jadi pengecut

Nieko, pergaulan bisa mempengaruhi
kepribadian kita. Jika Nieko berada di
lingkungan yang mayoritas tidak punya
rasa PD tinggi, maka jangan harap Nieko
bisa PD.

Yakinlah, sedikit banyak, PD kita
sangat dipengaruhi oleh lingkungan
dimana kita berada. Oleh sebab itu,
pandai-pandailah mencari teman atau
pergaulan yang memiliki kepercayaan
tinggi.

Nieko juga pasti pernah mendengar

istilah "Jika ingin kaya, bergaulah
dengan orang-orang kaya".

Maksudnya, bukan berarti kalau kita
tidak punya uang bisa bersandar pada
mereka dan pinjam uang! :-) Tapi tujuan

kita adalah bisa menyerap 'cara
berpikir' mereka yang bisa membuat
mereka menjadi kaya!


4. Tidak perlu terpengaruh pendapat
orang lain

Kita seringkali terpengaruh dengan
pendapat orang lain. Sayangnya, tidak
semua pendapat itu benar. Pendapat atau
masukan dari luar boleh saja kita
tampung. Tugas kita adalah *mengolahnya*,
sekaligus untuk evaluasi diri.

Jika ada pendapat yang justru membuat
Nieko menjadi mundur dan tidak
berhasil, maka Nieko perlu menolaknya,
tanpa perlu terpengaruh oleh pendapat
itu.

Singkat kata, hilangkan jauh-jauh rasa
minder dalam diri kita. Nieko tidak
perlu resah dengan kekurangan yang ada.
Jika ada melakukan kesalahan, tinggal
perbaiki kesalahan yang Nieko buat, dan
jadikan kesalahan itu sebagai pengalaman.

The last but not least...
Selalu perkaya diri Nieko dengan ilmu.
Karena dengan memiliki banyak ilmu,
otomatis kekurangan kita dalam hal lain bisa
tertutupi oleh kelebihan lain yang kita miliki!

Nieko, begitu banyak orang yang tidak

menyadari 'sleeping giant' dalam
dirinya. Potensi dahsyat dan besar yang
acapkali diabaikan oleh alam pikirannya
sendiri, yaitu perasaan minder!

So, percaya dirilah Nieko! Agar semua potensi

dahsyat yang Nieko miliki *keluar* dan
tidak lagi terhambat! :-)

KEKASIH



Aku yang memikirkan Namun aku tak banyak berharap Kau membuat waktuku Tersita dengan angan tentangmu Mencoba lupakan Tapi ku tak bisa Mengapa… Begini… Oh Mungkin aku bermimpi Menginginkan dirimu Untuk ada disini menemaniku Oh Mungkinkah kau yang jadi Kekasih sejatiku semoga tak sekedar harapku Bila Tak menjadi milikku Aku takkan menyesal
Telah jatuh hati

KITA ADALAH RAJA

RAJA By anne ahira

Kita adalah RAJA dari pikiran
kita sendiri.

Oleh sebab itu usahakanlah selalu
berprasangka positif, dan hindari
pikiran negatif.

Sebagai 'raja' yang baik, kita
harus mampu untuk slalu memilih
respon positif, meski di tengah
lingkungan paling buruk sekalipun!

Jangan pernah berkata atau merasa
'aku gak layak..' Bercita-citalah
yang besar... berpikirlah maju!

Kita tidak diciptakan untuk menjadi
kalah, tapi diciptakan untuk
memberikan kemenangan! :-)

Salam Luar Biasa dari sahabatmu,

Anne Ahira

KEKUATAN PRIBADI


Tuti Soediro 13 Februari jam 16:46
By Bayu Murti Today at 4:18pm

KEKUATAN PRIBADI



dari : A. B. SUSANTO *

________________________________________



Mengapa orang-orang tertentu mampu mencapai kesuksesan, sementara ada pula yang tidak kunjung sukses ? Semua orang ingin mencapai kesuksesan, akan tetapi hanya sedikit yang tahu bagaimana caranya untuk sampai ke sana. Salah satu kunci untuk mencapainya adalah kekuatan pribadi (personality power).



Bekal pertama yang harus Anda miliki dalam rangka membangkitkan kekuatan untuk dipergunakan menapaki perjalanan mencapai kesuksesan adalah keterampilan teknis, agar seseorang mampu melaksanakan pekerjaan pada bidang-bidang tertentu.



Setelah itu Anda harus memiliki keterampilan manajerial, yaitu keterampilan konseptual untuk memanfaatkan berbagai macam sarana dan fasilitas yang menjadi pendukung bidang pekerjaan Anda. Selanjutnya keterampilan yang tidak boleh Anda lupakan adalah keterampilan interpersonal, yang dapat diperlihatkan secara nyata dalam mengadakan kerjasama, bernegosiasi, lobbying, membangun jaringan kerja, dan sebagainya.



Keterampilan yang telah dijabarkan di atas barangkali sudah diketahui dengan baik. Namun ada dua hal yang acap kali dilupakan; yaitu hadir dengan citra diri yang benar (right image) dan kekuatan pribadi secara optimal.



Menampilkan Kekuatan Pribadi



Kekuatan pribadi berkaitan kemampuan untuk mempengaruhi orang lain. Langkah pertama adalah bagiamana mempengaruhi orang lain langsung pada pandangan pertama. Pertama-tama yang dapat Anda lakukan adalah memperlihatkan perhatian yang tulus kepada orang-orang dan lingkungan di sekitar Anda. Perhatian yang Anda berikan dapat menjadi daya dorong bagi timbulnya suatu kekuatan untuk selalu bersikap positif dan tampil dengan kesan yang menyenangkan.



Berikutnya adalah bagaiamana caranya untuk mengarahkan orang lain agar betul-betul memperhatikan Anda, sehingga mereka mempunyai keinginan untuk mengenal dan mengetahui diri Anda lebih jauh. Kekuatan ini dapat dibangkitkan dengan cara menghilangkan kesan bahwa Anda berada di bawah orang lain. Anda tidak boleh menonjolkan bahwa Anda berada di bawah orang lain, walaupun secara struktural barangkali Anda memang berada di bawah orang-orang tertentu. Upaya ini dapat ditempuh dengan mempergunakan teknik penyamarataan (leveler technique).



Teknik ini mengajarkan agar Anda meminimalkan "kepatuhan". Pada dasarnya kepatuhan tidak dapat hilang sama sekali, dan kenyataannya Anda memang perlu memiliki kepatuhan terhadap beberapa orang pada posisi-posisi tertentu. Namun apabila Anda selalu siap dengan berbagai usulan dan inisiatif membuat Anda dapat meminimalkan kepatuhan. Di sini Anda harus memperlihatkan kemampuan untuk mengajukan pemikiran sendiri, sehingga membuat Anda mampu menempatkan diri sejajar dengan orang lain.



Kekuatan ketiga adalah kekuatan pribadi untuk membuat orang lain ingin melakukan sesuatu untuk kita. Untuk dapat memiliki kekuatan ini pertama-tama Anda harus menaruh kepercayaan kepada orang lain, dan memperlihatkan secara nyata bahwa kita yakin mereka mampu melakukan sesuatu yang Anda inginkan.



Untuk mencapai kekuatan ini Anda memerlukan teknik melihat dan menjadi. Di dalam teknik ini yang dimaksud dengan 'melihat' adalah melihat kekuatan diri sendiri yang hasilnya dapat digunakan untuk menjadikan diri sebagaimana yang Anda inginkan. Cara untuk 'menjadi' adalah katakan pada diri Anda sendiri, "Saya akan membangkitkan kekuatan diri saya sendiri". Perkataan positif yang demikian secara sadar maupun tidak sadar dapat mempengaruhi kondisi internal Anda, yang daya dorong untuk mendapatkan kekuatan pribadi yang lebih berkualitas.



Cara lain adalah memvisualisasikan di dalam pikiran Anda menyangkut kepribadian yang ingin Anda bentuk. Anda dapat mengindentifikasikan atribut serta kualitas kepribadian apa saja yang Anda butuhkan. Setelah itu Anda perlu mengevaluasi diri sendiri masa sekarang dan melengkapi diri dengan atribut dan kualitas kepribadian yang belum anda miliki. Ingatlah quit being whatever you are, quit seeing what you are, but see and be only what you are going to be! Dengan melihat keseluruhan diri sendiri kita dituntun untuk menjadi orang-orang yang melihat dunia orang lain dengan sudut pandang yang "berbeda", sehingga kita mampu tampil secara istimewa dan dipandang secara khusus pula oleh orang lain.